TANJUNG
REDEB, PORTALBERAU- Upacara pembukaan program TMMD Ke-106 Tahun 2019 Kodim 0902/TRD
digelar di lapangan sepak bola, Kecamatan Sambaliung seitar pukul 09.00 Wita,
Rabu (2/10/2019) pagi tadi. Upacara pembukaan ini dipimpin oleh Bupati Berau,
Muharram dan diikuti oleh peserta dari Kodim 0902’TRD, Polres Berau, Satpol PP
dan beberapa organisasi masyarakat.
Diketahui,
TMMD yang dilakukan oleh Kodim ini sendiri menyasar darah Limunjan, KEcamatan
Sambaliung. Kegiatan yang dilakukan yakni pembuatan jalan penghubung antara
Limunjan dengan Sunagi Buntu, posyandu, sosialisasi kepada masyarakat dan
pembuatan jamban dan jembatan parit ulin.
Bupati
Berau dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada TNI yang mau bersatu
dengan masyarakat dalam membangun sarana dan prasarana dilingkungan desa atau kampung.
Dengan adanya program ini, paling tidak anatara TNI dan masyarakat bisa
terjalin hubungan yang baik serta keakraban yang berkelanjutan.
“Dengan
adanya TMMD ini masyarakat bisa terlibat dalam gotong royong selain itu dana
yang dikeluarkan tidak terlalu besar dengan pengerjaan yang lumayan,”
ungkapnya.
Lanjutnya,
terkait TMMD sendiri pihaknya sudah pernah menyampaikan pendapat dalam rapat
koordinasi di Balikpapan. Jika memang bisa TMMD dilakukan secara massif, tidak
hanya daerah-daerah tertentu saja yang mendapat program ini.
“Kenapa
tidak setiap tahun dilakukan program ini. Jika bisa seperti itu, maka akan
lebih besar yang bisa dilakukan dalam pembangunan di desa seperti ini. Karena selain
merupakan control, kegiatan ini sangat membantu dalam penghematan anggaran,”
terangnya.
Sementara
itu, Dandim 0902/TRD, Letkol Kav Ilham Faisal Siregar mengatakan jika TMMD ini
bertujuan untuk menuingkatkan kesejahteraan masyarakat. Tak hanya itu, dengan
kegiatan ini pun untuk memantapkan rasa berkebangsaan masyarakat dan tingkat
kedisiplinan yang tinggi.
“TMMD ini
tidak setiap tahun dilakukan, setelah tahun 2017 lalu, saat ini kami kembali
melakukan dengan harapan ini bisa membantu meningkatkan perekonomian dan
kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.
Dijelaskannya,
Limunjan dipilih karena pihak Kodim 0902/TRD sendiri telah berkoordinasi dengan
pihak kecamatan terkait wilayah mana yang sekiranya memerlukan sentuhan
pembangunan. Setelah hasil koordinasi tersebut, Limunjan dipilih menjadi lokasi
terealisasinya program ini.
“Harapan
kami, program ini bisa selesai sesuai harapan dan bisa sangat bermanfaat dan dapat
meningkatkan perekonomian masyarakat,” pungkasnya. (*)
0 comments :
Post a Comment