-->

Baru Kerja Dua Hari, Bawa Kabur Uang Rp 10 Juta

Posted by PORTALBERAU on 2 November 2017

Ilustrasi pencurian. (Foto : sorotpurworejo)
TANJUNG REDEB, PORTALBERAU -  Yn (17) terpaksa harus diamankan jajaran Polres Berau. Yn diamankan karena dilaporkan oleh Saripah, warga Jalan H Isa III atas kasus pencurian sejumlah uang di sebuah warung milik Saripah di Jalan SM Aminuddin.

Saripah mengatakan, Yn merupakan pekerja di warung miliknya dan baru dua hari bekerja, karena Saripah tak tinggal di warung tersebut, ia pun mempercayakan Yn untuk tinggal dan menjaga warung. Namun, saat rabu pagi Saripah datang ke warung untuk membuka, ia melihat Yn tak ada di warung. Ia pun masuk ke dalam kamar untuk menyimpan tas, dan mengecek lemari. Nahas, celengan temat ia menyimpan uang hilang 2 buah.

“Pagi saya sama anak datang ke warung itu dia tidak ada. Saya masuk ke kamar simpan tas, dan saya cek lemarin ternyata tidak ada semua celengan uang, padahal itu tabungan untuk anak-anak saya,” ungkapnya saat di wawancarai portalberau.com

Dikatakannya, uang yang ada di celengan tersebut diperkirakan mencapai Rp 10 juta. Uang tersebut sengaja ia pisah menjadi 3 celengan untuk masing-masing anaknya guna keperluan sekolah. Dari 3 celengan tersebut 2 diantaranya di bawa oleh pelaku sementara 1 celengan hanya diambil uangnya.

“Kan semuanya 3 celengan, dua dia bawa sementara 1 tidak, mungkin karena tak cukup ditasnya jadi cuma dia ambil uangnya,” ujarnya

Pencurian yang dilakukan Yn bukan hanya merugikan sejumlah uang terhadap korban. Namun, beberapa barang lain pun diduga ikut diambil oleh Yn. Pasalnya, setelah melakukan pengecekan di warung, korban juga melihat jika di kulkas tidak ada bahan-bahan untuk memasak, seperti ikan, cumi hingga ikan.

Saripah menambahkan, saat ia akan memasak untuk kebutuhan warung makannya ia melihat taka da bahan utama yang tersisa. Padahal bahan seperti ikan, udang dan cumi baru dibeli dan disediakan untuk beberapa hari kedepan.


“Sampai ikan, cumi, uang juga hilang, jadi mau tidak mau warung kita tutup dulu,” Pungkasanya. (Tim)

» Terimakasih telah membaca: Baru Kerja Dua Hari, Bawa Kabur Uang Rp 10 Juta

Related Posts

Portal Berau Updated at: November 02, 2017

0 comments :

Post a Comment