-->

Kantor LPM Gunung Panjang Diresmikan, Siap Lebih Giat Berdayakan Masyarakat

Posted by marta on 16 November 2017





TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Setelah menunggu sekian lama, akhirnya kantor Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) di Kelurahan Gunung Panjang, Kecamatam Tanjung Redeb, Kabupaten Berau, diresmikan pada Senin (13/11/2017).

Peresmian tersebut dihadiri langsung oleh Lurah Gunung Panjang, Ketua LPM, hingga GM Corporate Social Responsibility (CSR) PT Berau Coal dan beberapa tamu undangan lainnya.
 
Pembangunan kantor LPM tersebut, dikatakan Ketua LPM Gunung Panjang, Daud Yusuf, merupakan bantuan dari CSR PT Berau Coal yang akan sangat bermanfaat bagi pihaknya, terutama dalam meningkatkan kinerja anggota LPM terkait pemberdayaan masyarakat sekitar.


“Dengan adanya kantor LPM saat ini, kami bisa lebih giat dan semangat dalam menyusun program-program maupun berdiskusi untuk pemberdayaan masyarakat Gunung Panjang. Apalagi, kantor ini juga bisa menjadi pusat kegiatan bagi masyarakat lainnya. Kami sangat berterimakasih,” ungkapnya.

Lurah Gunung Panjang, Kaharuddin, juga turut memberikan apresiasi kepada PT Berau Coal yang telah merealisasikan kantor LPM di wilayah kelurahannya. Dikatakannya, selama ini perusahaan yang bergerak di sektor pertambangan tersebut memang cukup banyak memberikan bantuan, baik berupa pembangunan infrastruktur maupun menyediakan fasilitas hingga pemberayaan masyarakat dengan melakukan beragam pelatihan.

“Selama ini LPM kita memang sangat membutuhkan kantor dan alhamdulillah hari ini telah diresmikan, yang artinya LPM telah memiliki kantor sendiri. Tidak hanya itu, perusahaan ini juga sudah sangat banyak berkontribusi terhadap kami. Ini sangat membantu, terlebih sekarang keuangan sedang masa-masanya defisit, maka perusahaan ini juga yang sangat membantu kami,” ucapnya.


Sementara itu, GM CSR PT Berau Coal, Horas Parsaulian Pardede, mengatakan pembangunan dan peresmian kantor LPM Gunung Panjang yang memanfaatkan dana CSR tersebut, merupakan bukti kerjasama yang baik antara PT Berau Coal dan Kelurahan Gunung Panjang.

Untuk itu, ia juga berharap apa yang dilakukan PT Berau Coal dapat benar-benar bermanfaat bagi masyarakat sekitar, terutama bagi pengurus LPM agar dapat menjalankan tugas dengan baik. 

“Kami sangat mengharapkan masyarakat dapat menerima manfaatnya, LPM dapat menjadi lebih giat dalam melaksanakan tanggungjawabnya seperti memberdayakan masyarakat dalam bidang apa saja. Kami juga ucapkan terimakasih kepada pihak Kelurahan Gunung Panjang yang selama ini selalu siap bekerjasama dengan kami,” tandasnya. (Tim/Advetorial)

» Terimakasih telah membaca: Kantor LPM Gunung Panjang Diresmikan, Siap Lebih Giat Berdayakan Masyarakat

Related Posts

Portal Berau Updated at: November 16, 2017

0 comments :

Post a Comment