-->

Butuhkan Dana Ratusan Miliar, Rencana Pembangunan Rumah Sakit Sudah Sejauh Ini

Posted by PORTALBERAU on 6 August 2019

www.rsuabdulrivai.com

TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Hingga saat ini rencana pembangunan Rumah Sakit mulai berjalan. Pandangan MoU Multiyears pembangunan pun sudah dilaksanakan dan menjadi langkah awal. Hal ini disampaikan Kepala Bidang Pertimbangan (Bapelitbang) Berau, Agus Wahyudi.


Dikatakannya, ada beberapa tahapan seperti master plan yang sudah rampung, sedangkan untuk pembebasan lahan sejauh ini sudah mulai berjalan

"MoU Multiyears sudah ditandangani, hal ini berarti pemkab sudah siap segalanya tinggal menunggu proses-proses selanjutnya saja. Selain itu diupayakan pemenang tender pun diharapkan sudah ada di APBD Perubahan ini," ungkapanya. 

Lanjut Agus, dari hasil rapat beberapa waktu lalu, seharusnya sudah selesai karena lokasinya pun sudah ditentukan dan pembebasan lahan sudah berlangsung dan anggaran untuk itu sudah ada

Mengenai target Pemkab Berau terhadap proyek Multi years ini, Agus menyebutkan sesuai ketentuan bahwa proyek tahun jamak sudah harus selesai di akhir tahun masa jabatan bupati.
Dijelaskan, bahwa masa penyelesaian sesuai ketentuan bukan akhir masa jabatan kepala daerah tetapi akhir tahun masa jabatan. 

"Misalnya jabatan bupati berakhir Juli 2021, maka proyek sudah harus selesai pada Desember 2021," ujarnya. 

Pembangunan RS baru ini menelan biaya anggaran sebesar Rp 400 miliar. Seperti disampaikan bupati Muharram baru-baru ini, bahwa pembangunan ini diharapkan mendapat bantuan dari pemerintah Provinsi. 

"Dulu untuk Kaltim bagian Utara RS rujukan ke Tarakan. Tapi karena kaltara sudah berdiri sendiri jadi harus ada rumah sakit pengganti. Dengan ini sih kita harap ada bantuan dari provinsi agar bisa dibangun di Berau," pungkasya. (*)

» Terimakasih telah membaca: Butuhkan Dana Ratusan Miliar, Rencana Pembangunan Rumah Sakit Sudah Sejauh Ini

Related Posts

Portal Berau Updated at: August 06, 2019

0 comments :

Post a Comment