-->

Turnamen Batu Bual Cup 2019 Berakhir

Posted by PORTALBERAU on 4 August 2019


SAMBALIUNG, PORTALBERAU - Turnament Batu Bual Cup ke-XV (15) 2019 memasuki babak final yang mempertemukan antara kesebelasan Bhayangkara FC melawan kesebelasan Paga Junior FC di lapangan Sepak Bola Harun Seman Pegat Bukur, Sabtu sore (03/08/2019).


Pertandingan yang cukup sengit untuk memperebutkan juara 1 tersebut, dimenangkan oleh Bhayangkara FC dengan perolehan skor lebih unggul 2-0 dari Paga Junior FC menyusul juara 3 Spom FC dan Merancang Ulu FC sebagai juara 4.

Kepala Kampung Pegat Bukur Suharyadi Kusuma yang menyaksikan jalannya pertandingan hingga selesai menuturkan, semua tim yang bertanding selama kurang lebih 1 bulan itu diharapkan dapat terus menjalin sportifitas hingga nanti di Turnament Batu Bual Cup selanjutnya baik dari pihak Kampung dan Penyelenggara dapat bersinergi mendukung pelaksaan Batu Bual di tahun mendatang.

"Saya mewakili aparatur kampung sangat bangga dengan sportifitas yang ditunjukkan dari semua tim yang bertanding selama kurang lebih 1 bulan ini semoga event ini dapat terus berlanjut," katanya.

"Untuk itu saya selaku kepala kampung akan terus mendukung serta berpartisipasi agar pelaksanaan Batu Bual Cup dapat terus terlaksana dan mencetak atlet-atlet Sepak Bola untuk Kabupaten Berau," sambung Suharyadi.


Sebagai salah satu sponsor, PT Berau Coal melalui External Relations Reza Hermawan mengatakan, dukungan akan terus diberikan oleh PT Berau Coal yang tujuannya untuk menciptakan kerukunan antar sesama masyarakat se-Kabupaten Berau.

"Kita akan selalu memberikan dukungan karena ini sifatnya umum se-Kabupaten Berau tentunya dapat menciptakan kerukunan dan wadah untuk bersilahturahmi antar warga dan pihak perusahaan," pungkasnya. (*)

» Terimakasih telah membaca: Turnamen Batu Bual Cup 2019 Berakhir

Related Posts

Portal Berau Updated at: August 04, 2019

0 comments :

Post a Comment