-->

Empat Rumah Jadi Arang, Juz Amma Tak Ikut Terbakar

Posted by PORTALBERAU on 21 October 2017



TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Amukan si jago merah yang menghanguskan 4 bangunan di Jalan Dahlia, RT 7, Tanjung Redeb, Jumat malam (20/10/2017), menyisakan duka yang mendalam bagi para korbannya.

Tidak hanya kehilangan tempat tinggal, para korban juga tak sempat menyelamatkan sebagian besar barang berharga milik mereka.

Sebagai bentuk empati kepada para korban, beberapa pihak sengaja berkunjung untuk memberikan dukungan moril kepada para korban, termasuk Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Berau, Maulidiyah, beserta suami, Taupan Majid, Sabtu pagi (21/10/2017).

"Mereka adalah keluarga besar Sulawesi Selatan (KKSS). Saya dan bapak berkunjung karena turut prihatin atas musibah yang dialami Pak Idrus. Semoga beliau diberikan kesabaran dan ketabahan dalam menghadapi musibah ini," ungkapnya.

Istimewa
Ada yang mengejutkan dalam peristiwa kebakaran tersebut. Sebuah Kitab Alquran (Juz Amma), ditemukan masih dalam kondisi utuh dan tidak terbakar meski si jago merah melalap seluruh isi bangunan.

Hal itu diketahui melalui foto yang ditunjukkan Maulidiyah beserta suami dan korban kebakaran saat melakukan kunjungan tersebut. (tim)

» Terimakasih telah membaca: Empat Rumah Jadi Arang, Juz Amma Tak Ikut Terbakar

Related Posts

Portal Berau Updated at: October 21, 2017

0 comments :

Post a Comment