-->

Pencurian Telur Penyu Marak, Kapolres Beri Atensi

Posted by portal on 11 October 2017

TANJUNG REDEB, PORTALBERAU - Maraknya aksi pencurian telur penyu di Kabupaten Berau turut menjadi perhatian Kapolres Berau, AKBP Andi Ervyn. Koordinasi secara lisan dengan Wakil Bupati Berau, Ditegaskan Polres mendukung penuh upaya pencegahan dan penanganan pencurian. Meskipun ada kendala keterbatasan fasilitas dipastikan Polres akan memberdayakan potensi yang ada.
Dikonfirmasi wartawan, Kapolres menegaskan pihaknya siap saja mem-backup Pemkab menekan angka pencurian. Memang diperlukan sinergitas antara Polres dan Pemkab untuk upaya ini.
“Ada sinergitas Polres dan Pemda itu yagn diharapkan, ya memang saat ini sudah ada Polsek-polsek  di kepulauan terluar, namun luas wilayah serta  keterbatsan personel  tentu sering jadi masalah,” ungkapnya.
Diharapkan dengan adanya sinergitas berkaitan dengan penindakan pencurian telur  bisa menghasilkan progres penurunan angka pencurian dan ditargetkan bisa tidak ada lagi. Akan tetapi disebutkan juga bahwa  sangat diperlukan fasilitas penunjang seperti speed boat.
“Karena itu harus patroli, sebab berada di laut, di Pulau semoga dengan ini pencurian bisa dikurangi atau bisa tidak ada sama sekali,”ujarnya lagi. Beberapa waktu lalu Polres pernah menempatkan anggotanya di pulau penghasil telur penyu untuk melakukan pengamanan.
Hal serupa bisa saja dilakukan kembali jika ada kesepakatan dan ditandai dengan permintaan pemkab berupa surat ataupun SK Bupati untuk melaksanakan kegiatan pengamanan pulau sewperti Sangalaki dan lainnya.
Ditanya komunikasi awal mengenai masalah ini, mantan Kapolres Bontang ini menyebutkan sudah bewberapa kali secara lisan membahas rencana kerjasama.”Saya rasa siap saja tidak ada masalah, ada wakil bupati beberapa kali secara lisan membahas tentang Maratua dan Sangalaki,” tandasnya.

» Terimakasih telah membaca: Pencurian Telur Penyu Marak, Kapolres Beri Atensi

Related Posts

Portal Berau Updated at: October 11, 2017

0 comments :

Post a Comment