SAMBALIUNG, PORTALBERAU- Beberapa infrastruktur yang dibangun oleh CSR PT Berau Coal melalui Yayasan Dharma Bakti Berau Coal (YDBBC), di beberapa kampung di Kabupaten Berau, sudah diresmikan. Dan Rabu (14/03/2018) giliran gedung Koramil Sambaliung yang masuk dalam program infrastruktur, dan sudah selesai dibangun, diresmikan.
Gedung tersebut sudah mulai dibangun pada 2017 lalu, di area seluas 20 x 8 meter persegi. Dan diharapkan nantinya akan dapat digunakan sebaik mungkin untuk melayani masyarakat khususnya warga di Kecamatan Sambaliung. Dikatakan oleh VP Operations dan Relation Support PT Berau Coal, Gatot Budi Kuncahyo, dapat terselesaikannya pembangunan gedung Koramil ini, bukan semata-mata hanya karena Berau Coal saja.
"Keberhasilan pembangunan infrastruktur ini merupakan hasil kerjasama yang baik antara CSR Berau Coal melalui YDBBC dan Kodim 0902/Trd, khususnya Koramil 0902-5/Sambaliung. Selain itu, doa dan support masyarakat khususnya warga Kecamatan Sambaliung, juga menjadi salah satu faktor keberhasilan pembangunan tersebut," ujarnya.
Dikatakannya juga, selain pembangunan infrastruktur tersebut, sebenarnya Berau Coal dan Kodim sudah menjalin kerjasama sejak lama. Dan beberapa program juga sudah berhasil dijalankan, yakni program Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) dan pengamanan Objek Vital Nasional (Obvitnas).
Sedangkan Komandan Kodim 0902/Trd, Letkol CPN Rony Nuswantoro, dalam sambutannya sebelum peresmian, juga mengungkapkan jika memang gedung Koramil yang sebelumnya, kondisinya sangat memprihatinkan. Banyak bagian yang rusak dan bahkan tidak layak lagi untuk ditempati, sehingga dengan adanya bantuan dari CSR Berau Coal ini, bisa terbangun gedung Koramil baru.
"Terimakasih saya ucapkan kepada Berau Coal, yang sudah membangun gedung Koramil ini, sehingga nantinya semua pelayanan ke masyarakat bisa lebih baik lagi. Tak lupa juga untuk semua yang sudah memberikan support termasuk masyarakat Sambaliung, sehingga proses pembangunan gedung Koramil yang berjalan kurang lebih 100 hari ini, berjalan dengan lancar dan bisa rampung. #terimakasihberaucoal#majubersamaberaucoal," ungkapnya.
Ia juga berpesan khususnya kepada seluruh anggota yang bertugas di Koramil Sambaliung, agar bisa menjaga dan merawat bangunan tersebut, dan juga dipergunakan semaksimal mungkin dalam memberikan pelayanan ke masyarakat.
Hadir juga dalam peresmian tersebut yakni Ketua DPRD Berau, asisten III yang mewakili Bupati Berau, Kapolres Berau, Camat dan unsur Muspika Kecamatan Sambaliung, serta tokoh masyarakat.(Tim/advertorial)
0 comments :
Post a Comment