-->

Lagi, 3 Infrastruktur CSR PT Berau Coal Diresmikan

Posted by PORTALBERAU on 13 February 2019


TELUK BAYUR, PORTALBERAU- Camat Teluk Bayur, Nazaruddin meresmikan 3 infrastruktur yang dibangun oleh PT Berau Coal melalui Yayasan Dharma Bhakti Berau Coal (YDBBC). Peresmian digelar di pendopo kecamatan sekitar pukul 09.00 Wita, Selasa (12/2/2018). 


Tiga infrastruktur yang ada di Kecamatan Teluk Bayur,  yakni Ruang UKS SDN 001 Teluk Bayur,  Posyandu Nusa Indah RT 11 Rinding,  dan Surau Al - Fatihah RT 02 Teluk Bayur 

Camat Teluk Bayur, Nazaruddin mengatakan, pembangunan infrastruktur ini merupakan bukti nyata kepedulian PT Berau Coal kepada masyarakat khususnya Teluk Bayur. Selain itu, pembangunan ruang UKS jelas bentuk kepedulian di dunia pendidikan, dan infrastruktur ini baru yang di ibu kota kecamatan, kita tahu bahwa CSR PT Berau Coal juga banyak di beberapa kampung yang masuk dalam wilayah Kecamatan Tekuk Bayur.

"Tak diragukan lagi, dengan adanya PT Berau Coal jelas bermanfaat terhadap masyarakat. Program-program yang sangat membantu masyarakat baik di dunia kesehatan, pendidikan maupun perekonomian," ungkapnya.

Nazaruddin berharap, infrastruktur yang sudah dibangun oleh PT Berau Coal ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin oleh masyarakat seperti posyandu dan masjid ini diharapkan bisa meningkatkan kesehatan masyarakat serta Istiqomah dalam beribadah.

"Kami berterimakasih kepada PT Berau Coal atas apa yang sudah diberikan kepada masyarakat. Semoga ini menjadi sarana terbaik bagi masyarakat untuk menuju kesejahteraan," pungkasnya. 

Manager Community Development PT Berau Coal, Hikmah mengatakan realisasikan program CSR yang dilakukan PT Berau Coal melalui YDBBC ini memang merupakan komite OT Berau Coal untuk kemajuan di Kabupaten Berau. Ada 4 pilar yang menjadi prioritas dalam program CSR PT Berau Coal yang saat ini tengah direalisasikan. Kedepannya PT Berau Coal berharap agar apa yang telah dibangun bisa dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat Teluk Bayur.

"Komitmen kami untuk terus berkontribusi untuk kemajuan Kabupaten Berau melalui program CSR terutama pada 4 pilar yang ada yakni, Pendidikan, Kesehatan, Ekonomi dan Sosial Budaya. Kami harap apa yang terlah terealisasi bisa memberi manfaat bagi masyarakat banyak," pungkasnya. (Tim)

» Terimakasih telah membaca: Lagi, 3 Infrastruktur CSR PT Berau Coal Diresmikan

Related Posts

Portal Berau Updated at: February 13, 2019

0 comments :

Post a Comment