-->

PT Berau Coal Kembali Resmikan Dua Infrastruktur di Kampung Long Lanuk

Posted by PORTALBERAU on 27 March 2019


SAMBALIUNG, PORTALBERAU- PT Berau Coal melalui Yayasan Dharma Bhakti Berau Coal (YDBBC) kembali merealisasikan program CSR diwilayah kampung dampingannya. Kali ini, dua program infrastruktur kembali diresmikan yakni pembangunan Posyandu Kaslap dan peletakan batu pertama Masjid Ar-Rahman, Kampung Long Lanuk, Kecamatan Sambaliung.


Peresmian dan peletakan batu pertama ini pun dilakukan secara simbolis oleh Bupati Berau didampingi Sekda dan, kepala dinas serta unsur management PT Berau Coal. 

Bupati  Berau, Muharram dalam sambutannya mengatakan jika membangun suatu wilayah atau daerah memang sangat penting dengan adanya sinergitas beberapa pihak terkait. Dalam hal ini seperti pengusaha, pihak perusahaan serta masyarakat. 

"PT Berau Coal kembali membuktikan perhatiannya kepada kampung yang ada di lingkaran tambang. Kita ketahui saat ini ada Posyandu dan Masjid, dengan adanya posyandu diharapkan bisa meningkatkan kesehatan dan pembangunan masjid ini diharapkan membuat ibadah masyarakat yang beragama Islam semakin meningkat," ungkapnya. 

Ditempat yang sama, Kepala Kampung Long Lanuk,  Solaiman mengucapkan terimakasih kepada PT Berau Coal yang sudah merealisasikan infrastruktur ini. Dengan adanya posyandu, setidaknya dapat memudahkan masyarakat yang ingin memeriksa kesehatan dan mengimunisasi anak-anak mereka

"Terima kasih kepada PT Berau Coal atas apa yang terlah di berikan untuk Kampung kami. Kami berharap dengan adanya fasilitas ini, bisa meningkatkan kesehatan dan kepada masyarakat agar dapat menjaga fasilitas yang telah ada saat ini," bebernya. 

Solaiman mengakui, jika hampir 30 persen warganya merupakan muslim. Dengan adanya masjid ini, ia berharap masyarakat yang beragama muslim bisa beribadah dengan nyaman sehingga menambah kekhusyukannya.

"Alhamdulillah, dengan adanya pembangunan masjid ini, masyarakat kedepannya bisa beribadah dengan lebih nyaman. Karena masjid yang lama kondisinya sudah kurang baik," ucapnya. 

Deputy Operation Support and Relations Director Berau Coal,  Gatot Budi Kuncahyo  mengatakan jika ini merupakan bentuk perhatian PT Berau Coal kepada masyarakat Kampung Long Lanuk agar masyarakat bisa mendapatkan tempat beribadah yang nyaman dan tempat berobat yang lebih baik.

"Kita bergerak cepat merealisasikan pembangunan Posyandu dengan dana CSR, karena informasinya yang kita ketahui, jika selama ini masyarakat menggunakan gedung perpustakaan jika ingin melakukan imunisasi," bebernya. 

Lanjut Gatot, diketahui jika tingkat ibadah atau masjid di kampung Long Lanuk memang kondisinya tampak kurang baik, beberapa area tampak lapuk karena usia yang sudah puluhan tahun. 

"Melihat kondisi tersebut, kami pun melakukan pembangunan Masjid Ar-Rahman. Semoga masyarakat bisa memanfaatkan dengan baik," pungkasnya. (*)

» Terimakasih telah membaca: PT Berau Coal Kembali Resmikan Dua Infrastruktur di Kampung Long Lanuk

Related Posts

Portal Berau Updated at: March 27, 2019

0 comments :

Post a Comment