TANJUNG REDEB, PORTALBERAU – Menjelang pelaksanaan pemilihan umum (Pemilu) yang tinggal beberapa hari lagi, para penyelengara terus melakukan persiapan. Seperti di Berau yang dilaksanakan rapat koordinasi (Rakor) pemantapan pelaksanaan pemilihan umum tahun 2019 bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) pada hari Selasa (9/4) di Ballroom Hotel Exclusive.
Kegiatan dihadiri oleh Bupati Muharram serta pejabat di lingkungan Pemkab Berau, Forkopimda, tokoh agama dan masyarakat, partai politik, calog legislatif, organisasi masyarakat serta LSM dan paguyuban.
Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Ismail menyampaikan dalam laporan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara penyelengara pemilu dengan Forkopimda. Mengingat pelaksanaan Pemilu yang menyisahkan beberapa hari saja. Tentu persiapan harus dimatangkan mulai sekarang. Sehingga kegiatan para pelaksanaan nantinya bisa berjalan lancar dan tanpa kendala apa pun.
“Dalam rakor ini akan dibahas mengenai kesiapan pelaksanaan hingga saat ini serta kendala apa yang dihadapi di lapangan,” ujarnya.
Sementara Bupati Berau, Muharram menegaskan bahwa dalam pelaksanaan pemilihan ini ada tiga elemen penting yang harus mempersiapkan diri, yaitu penyelenggara, pelaku hingga pengawas. Jika ketiga elemen ini telah siap maka pelaksanaan nantinya bisa berjalan lancar dan normal. Ia pun mengharapkan agar peran serta pihak-pihak ini bisa dimaksimalkan lagi sehingga pada hari H tidak ada kendala di lapangan.
“KPU, caleg dan Panwas menjadi elemen penting di sini. Harus siap sedia sejak sekarang hingga waktu pelaksanaan nanti,” tegasnya.
Ia mengatakan bahwa pemilu kali ini berbeda dengan pemilu sebelumnya. Dimana dalam pesta demokrasi lima tahunan ini pemilihan dilaksanakan sekaligus, pemilihan legislatif dan presiden. Dengan total surat suara mencapai lima. Muharram menegaskan bahwa para pihak yang terlibat didalamnya seprti KPU, Panwas termasuk caleg harus bisa melakukan sosialisasi dengan gencar sehingga tingkat pemilih pun tinggi.
“Saya prediksi para masyarakat akan banyak memilih presiden saja, sementara untuk legislatif kemungkinan bisa berkurang. Ini yang perlu kita himbau terus kepada masyarakat sehingga pemilihan legislatif juga banyak. Jadi mulai saat ini hingga mendekati pemilihan sosialisasi harus dilakukan terus dan masif,” pungkasnya. (hms5)
0 comments :
Post a Comment