-->

Tak Hanya Galang Dana, PMI Terjunkan Relawan ke Samarinda

Posted by PORTALBERAU on 16 June 2019


TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Setelah melakukan penggalangan dana dengan Gerakan Galang Dana (Gegana). Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Berau mengerahkan lima orang relawan ke Kota Samarinda dan Kabupaten Mahulu.


Ketua PMI Kabupaten Berau, Agus Tantomo melalui Bidang Bencana, Yudhi Rizal mengatakan jika kegiatan ini merupakan giat kemanusiaan untuk membantu masyarakat yang terkena bencana di Samarinda.

"Dari penggalangan dana, kami berhasil mengumpulkan kurang lebih Rp 20 juta. Selain penggalangan dana, kami juga terjunkan relawan ke lokasi untuk membantu masyarakat di lokasi bencana," ungkapanya.


Yudhi juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kabupaten Berau yang sudah berpartisipasi dan peduli dengan bencana yang dialaminya saudara-saudara kita di Samarinda dan Kabupaten Mahulu.

"Terimakasih banyak atas sumbangan yang diberikan melalui PMI Berau, selanjutnya sumbangan akan dikelola bersama PMI Provinsi sesuai kebutuhan para korban.  Sedangkan relawan sudah kita lakukan pelepasan sekitar pukul 07.30 pagi tadi untuk berangkat ke Samarinda," pungkasnya. (*)

» Terimakasih telah membaca: Tak Hanya Galang Dana, PMI Terjunkan Relawan ke Samarinda

Related Posts

Portal Berau Updated at: June 16, 2019

0 comments :

Post a Comment