TANJUNG REDEB, PORTALBERAU – Wakil Bupati Agus Tantomo mendorong seluruh pegawai agar terus meningkatkan kinerjanya dan menunjukan prestasi di bidangnya masing-masing. Sebagai bagian dalam pelayan masyarakat, tentu banyak hal yang bisa dilakukan ASN untuk berkontribusi nyata dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Pesan tersebut disampaikan Wabup Agus Tantomo dalam apel gabungan pagi bersama OPD, Senin (1/7) di Halaman Kantor Bupati Berau.
Agus menegaskan bahwa pada tahun ini cukup banyak pegawai yang memasuki masa purna tugas atau pensiun. Ia menegaskan bahwa para pegawai yang masih bekerja hingga saat ini agar dapat menciptakan sesuatu yang dapat diingat oleh masyarakat khususnya dalam bidang prestasi kerja.
“Buat kenangan positif selama kita bekerja sebagai abdi masyarakat ini. Jangan sampai menyesal dikemudian hari. Ini menjadi pertayaan utama yang harus ditanyakan kepada diri kita masing-masing, apa yang sudah kita torehkan selama bekerja,” ujarnya.
Ia mengatakan agar jangan sebagai ASN yang hanya bekerja dan cukup mengharapkan gaji saja. Tapi harus ada sesuatu hal yang dapat diperbuat dan memberikan dampak nyata dalam pembangunan daerah. Apakah itu dalam bentuk program maupun perencanaan. Yang jelas ada karya nyata untuk dibanggakan sebagai ASN.
“Kita tidak mau hanya sebagai ASN yang menunggu tanggal muda gajian. Kitaa tentu ingin diingat dan dikenang sebagai ASN yang memiliki prestasi,” tegasnya.
Dengan torehan prestasi yang diperbuat ini juga secara tidak langsung memberikan nilai positif bagi kinerja Pemerintah Kabupaten Berau. Hal ini merupakan rentetan kinerja positif yang bisa dicapai. Sehingga Agus terus mendorong agar seluruh pegawai yang masih aktif bekerja untuk terus menunjukan apa yang terbaik.
“Kalau ada ASN berprestasi pasti ada OPD berprestasi juga. Begitu juga kalau ada OPD berprestasi maka ada pemda yang berprestasi. Ini tidak bisa dipungkiri,” katanya.
Saat ini Agus mengajak kepada seluruh pegawai jangan lagi menjadikan pekerjaan sebagai rutinitas saja. Harus ada target yang bisa dicapai dan itu dapat memberikan pengaruh bagi pembangunan daerah. Ia meminta agar hal ini dapat direnungkan oleh para pegawai.
“Ini juga menjadi renungan bagi saya. Peningalan apa yang bisa dikenang. Ini menjadi perhatian kita bersama, anda dan saya,” pungkasnya. (hms5)
0 comments :
Post a Comment