TANJUNG REDEB, PORTALBERAU - Kondisi Jalan HARM Ayoeb atau jalan menuju Pasar Sanggam Adji Dilayas (SAD) yang selama ini menjadi momok bagi pengendara terutama saat turun hujan, rupanya akan segera mendapat perbaikan. Bahkan, jika tidak ada halangan, tahun ini juga akan segera mulai dilakukan proses perbaikan tersebut.
Hal ini dibenarkan oleh Ketua DPRD Berau, Syarifatul Sa'diah, yang dihubungi portalberau.online pada Sabtu (21/4/2018). Dikatakannya, sebenarnya untuk permasalahan jalanan pasar SAD ini, sudah dilakukan secara maksimal. Bahkan, pada Rabu (11/4/2018) lalu, dirinya serta wakil ketua I dan wakil ketua II sudah terbang menuju ke Ibukota untuk membahas hal ini.
"Saya sudah melakukan konsultasi ke Kementerian PU pusat terkait permasalahan jalan ini. Bukan hanya jalan di depan pasar SAD saja, tetapi juga jalan ke Kabupaten Bulungan yang saat ini sangat parah kondisinya. Kedua jalan tersebut merupakan jalan nasional, maka sudah menjadi kewenangan pusat untuk melakukan perbaikan atau pemeliharaan dengan mempergunakan dana APBN," jelasnya.
Dari konsultasi tersebut, dirinya mengungkapkan bahwasannya sudah ada kejelasan kegiatan pemeliharaan jalan tersebut positif pada tahun ini, dengan menggunakan skema Multi Years Contract (MYC).
"Inshaallah Juni 2018 ini akan dilelang. Dan kemarin saya juga sudah bertemu dengan Kepala Balai PU yang kebetulan meninjau kondisi jalan longsor ke arah Bulungan. Status saat ini masih menunggu di Kementrian Keuangan, 2 minggguan lagi kemungkinan akan keluar, tapi akan tetap dievaluasi balai dan dipush supaya cepat. Semoga tidak ada halangan apapun dan permasalahan dengan tanah warga juga segera terselesaikan, sehingga jalan nasional yang nyaman akan segera dinikmati masyarakat Kabupaten Berau," pungkasnya.(Tim)
0 comments :
Post a Comment