-->

Wujudkan Kemandirian Ekonomi Masyarakat, PT Berau Coal Gelar Lomba UMKM

Posted by PORTALBERAU on 27 April 2019



TANJUNG REDEB, PORTALBERAU- Guna mewujudkan kemandirian ekonomi masyarakat. PT Berau Coal kembali menggelar lomba Produk Usaha Mikro Menengah (UMKM) Tingkat Kecamatan Teluk Bayur. Perlombaan digelar di Gedung Serbaguna, Kelurahan Rinding Sekitar pukul 08.30 Wita, Jum'at (26/4/2019) pagi tadi.

CSR Manager PT Berau Coal, Hikmahwaty mengatakan, dari hasil pemantauan tahun 2017 lalu, pihak PT Berau Coal melihat jika wilayah Kabupaten Berau khusunya daerah Teluk Bayur memiliki potensi alam yang cukup tinggi namun belum dikelola. Belum adanya pengelola itu sendiri disadari karena belum terampilnya SDM di wilayah tersebut. 

"Berdasarkan hal itu, PT Berau Coal menarget untuk mendorong sumberdaya perempuan di tahun 2025 nanti bisa mandiri dengan mengembangkan PPK dengan UMKM," ungkapnya. 


Selain itu, diperkirakan Kabupaten Berau masih 62% masyarakat bergantung pada Tambang, selebihnya di perkebunan dan lainnya. Hal ini juga membuat PT Berau Coal berinisiatif untuk mengembangkan PPK dalam pengelolaan sumberdaya untuk dijadikan produk kerajinan ataupun makanan," jelasnya.  

Hikmahwaty menambahkan, yang perlu didorong saat ini yakni dibidang produk makanan. Karena dari hasil pemantauan banyak makanan yang bagus dan enak perlu dikembangkan, setidaknya target kedepannya bisa membantu kemandirian masyarakat.

"Kami juga ucapkan terima kasih kepada pihak terkait seperti Dinas Kesehatan, Diskoperindag dan Kadin serta pemerintah daerah yang selama ini sudah mendukung program PT Berau Coal kita harap kedepannya apa yang telah terlaksana ini mempunyai hasil yang baik," pungkasnya. 


Camat Teluk Bayur, Nazarudin mengucapkan terimakasih kepada PT Berau Coal yang sudah melakukan pelatihan kepada ibu-ibu PKK hingga membuat perlombaan Produk Usaha Mikro Menengah (UMKM) ini. Ia merasa, apa yang dilakukan PT Berau Coal saat ini merupakan salah satu cara untuk memotivasi dan mendorong peningkatan ekonomi masyarakat. 

"Saya pikir ini kegiatan yang sangat bagus yang dilakukan PT Berau Coal untuk memotivasi masyarakat khusunya ibu-ibu PKK yang ada di Kecamatan Teluk Bayur," bebernya.

Selain itu, Nazaruddin menambahkan, dengan adanya kegiatan ini diharapkan masyarakat bisa semakin semangat meningkatkan keterampilan dengan menciptakan sesuatu produk yang belum ada sebelumnya 

"Terimakasih melanda PT Berau Coal yang sudah melakukan pembinaan kepada PKK yang ada di Kecamatan Teluk Bayur, semoga kedepannya PKK sendiri bisa meningkatkan kualitas dan kuantitasnya sehingga mampu bersaing dalam kemaasaran produk. Selain itu kita harapkan PT Berau Coal, Pemerintah Daerah serta PKK sendiri bisa bekerjasama dalam memasarkan produk yang ada," pungkasnya. (*)

» Terimakasih telah membaca: Wujudkan Kemandirian Ekonomi Masyarakat, PT Berau Coal Gelar Lomba UMKM

Related Posts

Portal Berau Updated at: April 27, 2019

0 comments :

Post a Comment